
lalu aku tanya "tentang apa?" kemudian dia mulai berkata.. "aku butuh seorang teman untuk bercerita masalah-masalahku"
aku heran kenapa mesti aku??dia lebih dewasa dari aku mungkin aku tidak akan banyak membantunya.. tapi kemudian dia berkata lagi "aku hanya ingin bercerita,dan aku butuh pendengar yang baik"
aku jadi ingat status FBku beberapa waktu yang lalu,disana aku menulis
"diam adalah salah satu seni dalam pergaulan"
ketika kita menghadapi masalah yang rumit yang kita butuhkan adalah mengeluarkan smua perasaan kita. Mungkin sendiri kadang menjadikan kita aman, tapi ketika kita bisa lebih terbuka.. semua akan menjadi lebih ringan dan yang kita butuhkan saat itu adalah "Good listeners "
Bukan hanya mendengarkan kita dengan simpatik tapi juga mampu menjaga permasalahan itu sendiri agar tidak menjadi rahasia publik..